ALAMAT DAN JADWAL PRAKTEK RUMAH SAKIT UMUM KARINA MEDIKA PURWAKARTA


Alamat Lengkap Rumah Sakit Umum KARINA MEDIKA PURWAKARTA adalah terletak di :

Jl. Baru Kp. Krajan Rt 31 Rw 09 Desa Maracang, Kecamatan Babakan Cikao Kabupaten Purwakarta, Provinsi Jawa Barat.

Nomer Telepon ( 0264 ) 8301768 atau HP 0812 8228 2028

Rumah Sakit Umum Karina Medika Purwakarta yang beralamat di desa maracang tersebut mempunyai jadwal Praktek Dokter Spesialis seperti berikut :

1) Jadwal Praktek Dokter Spesialis Anak.
  • Dr. Ramli, Sp.A membuka praktek setiap hari Senin s/d Jumat pada jam 10.00 - 11.30 dan praktek setiap hari Sabtu pada jam 08.00 - 10.00 serta praktek setiap hari Senin s/d Jumat pada jam 16.00 - 17.30
  • Dr. Lily Indriasary, Sp.A membuka jadwal praktek setiap hari jumat pada jam 18.00- selesai
  • Dr. Yogi Agustian, Sp.A Membuka jadwal praktek setiap hari senin s/d kamis pada jam 18.30 - 20.30 dan setiap hari sabtu pada jam 12.00- 14.00
2) Jadwal Praktek Dokter Spesialis Kandungan.
  • Dr. M. Eric Juniarto, Sp.OG Membuka jadwak praktek setiap hari Senin s/d sabtu pada jam 13.00 - 16.00
3) Jadwal Praktek Dokter Spesialis Bedah.
  • Dr. Daniel Marthin, Sp.B Membuka jadwal praktek setiap hari senin s/d Kamis pada jam 13.00 - 15.00
4) Jadwal Praktek Dokter Spesialis Gigi.
  • Drg. Bakri Lukman Membuka jadwal praktek setiap hari selasa, rabu dan jumat pada jam 19.00 - selesai.
Adapun fasilitas dan pelayanan yang di hadirkan oleh Rumah Sakit Umum Karina Medika yang alamat di desa maracang purwakarta tersebut adalah sebagai berikut :
  • Ada dokter jaga 24 Jam.
  • Ada IGD buka 24 Jam.
  • Ada dokter spesialis Anak.
  • Ada dokter spesialis kandungan.
  • Ada dokter spesialis bedah
  • Ada dokter gigi.
  • Menyiapkan ruang khusus tindakan operasi.
  • Menyiapkan ruang khusus bersalin.
  • Menyiapkan ruangan khusus perawatan bayi.
  • Ada rawat inap anak
  • Ada rawat inap ibu.
  • ada rawat inap dewasa.
Sedangkan untuk fasilitas penunjang yang di hadirkan oleh Rumah Sakit Umum Karina Medika purwakarta adalah sebagai berikut :
  • Ada laboratorium 24 Jam
  • Ada Apotek 24 Jam
  • Menyediakan Rontgen.
  • Menyediakan Fisioterapy
  • Menyediakan Ambulance siap 24 Jam
  • Ada fasilitas USG 3D dan USG 4D

Alamat Rumah sakit umum karina medika yang ada di purwakarta tersebut mempunyai Visi dan  Misi sebagai berikut :

VISI :

Menjadikan Rumah Sakit yang Unggul Dalam Pelayanan, bersahabat, Terjangkau dan Terpercaya.

MISI :

a) Peningkatan Kualitas SDM yang Berakhakul Karimah.
b) Peningkatan Sarana & Prasarana serta Efisiensi Rumah Sakit
c) Pelayanan Kesehatan yang Prima.
d) Menciptakan Suasana Humanis & Religius

Lokasi alamat Rumah Sakit Umum Karina Medika Purwakarta kebetulan tidak terdapat di pinggir jalan utama purwakarta, namun posisi rumah sakit ada di dalam pemukiman masyarakat umumnya yang tidak terlalu jauh untuk masuk dari jalan umum.

Namun dengan demikian Alamat Rumah sakit Umum Karina Medika Purwakarta tersebut tidak terlalu susah untuk kita mencarinya.
  • Jika anda berasal dari arah cikampek dan sekitarnya, maka patokan yang mudah adalah prapatan Kemuning atau taman Pembaharuan Purwakarta yang ada pos jaga polisinya. Dari prapatan kemuning tersebut, maka anda tinggal belok ke kanan sampai menemukan patung kuda di pertigaan jalan baru sekitar 100 meter, kemudian dari pertigaan patung kuda tersebut kemudian belok ke kanan masuk jalan baru. Dari pertigaan patung kuda tersebut kira - kira  200 meter anda akan menemukan alamat Rumah Sakit Umum Karina Medika pada sebelah kanan jalan.
  • Jika anda berangkat dari arah ciganea atau keluar pintu tol ciganea dan sekitarnya, maka anda dari pertigaan ciganea tersebut belok kiri ke arah purwakarta kota sampai ke pertigaan parcom, dari pertigaan parcom tersebut, maka anda belok ke kiri sampai menemukan prapatan Iming atau Koka Cafe. Dari prapatan Iming tersebut anda perlu maju lurus sekitar 100 meter menuju pertigaan patung Kuda. Dari Pertigaan patung kuda tersebut, maka anda perlu belok kiri masuk ke jalan baru dan menuju ke Rumah Sakit Umum Karina Medika.
  • Jika anda berangkat dari arah subang atau cempaka dan sekitarnya, maka yang harus anda lakukan adalah menuju ke prapatan Sadang Square atau STS. Dari prapatan sadang tersebut maka anda perlu belok kiri ke arah purwakarta kota menuju ke prapatan Kemuning. Dari prapatan kemuning tersebut, maka anda tinggal belok ke kanan sampai menemukan patung kuda di pertigaan jalan baru sekitar 100 meter, kemudian dari pertigaan patung kuda tersebut kemudian belok ke kanan masuk jalan baru. Dari pertigaan patung kuda tersebut kira - kira  200 meter anda akan menemukan alamat Rumah Sakit Umum Karina Medika pada sebelah kanan jalan.
  • Jika anda berangkat dari arah maracang atau daerah jalan Industri dan sekitarnya menggunakan jasa angkutan umum, maka yang harus anda lakukan adalah turun di pertigaan jalan baru yang dekat maracang. setelah itu anda perlu order tukang ojek on line untuk menuju ke alamat Rumah Sakit Umum Karina Medika.
Perlu di ingat bahwa jika anda menggunakan kendaraan umum atau angkot menuju alamat Rumah Sakit Umum Karina Medika Purwakarta, maka anda hanya bisa sampai turun di pertigaan patung kuda jalan baru. 

Dan dari pertigaan patung kuda tersebut, maka menuju ke Rumah Sakit Umum Karina Medika anda memerlukan jasa ojek on line. 

Demikian sedikit ulasan tentang Alamat dan jadwal praktek dokter spesialis di Rumah Sakit Umum Karina Medika Purwakarta, semoga sedikit membantu dan bermanfaat.

Terima Kasih sudah berkunjung.






Komentar

Postingan Populer